Skip to content

Suluhberita.com

Mencerahkan Kehidupan Bangsa

Menu
  • Home
  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik
Menu

Suplai Pasokan Listrik Andal, PLN Dukung Gelaran Proliga 2025

Posted on 26/01/2025

MALANG, 19 JANUARI 2025 – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur suplai pasokan listrik andal dalam gelaran Proliga 2025. Dukungan ini membuktikan komitmen dan keseriusan PLN dalam menyediakan listrik yang andal dalam berbagai event nasional maupun internasional.

Pertandingan pekan ketiga putaran pertama diselenggarakan pada 17 – 19 Januari 2025 di Gedung Olahraga (GOR) Ken Arok, Malang. Kali ini, Jakarta Electric PLN menjadi tuan rumah pertama PLN Mobile Proliga 2025.

Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Malang, Agung Wibowo menyatakan pihaknya telah menerapkan pengamanan pasokan listrik 3 (tiga) lapis dan menyiagakan 35 personel stand by di venue pertandingan.

“Selain upaya penguatan suplai utama dan cadangan melalui inspeksi jaringan dan perabasan, kami juga menambah suplai cadangan dengan 1 unit UPS 250 kVA, genset 250 kVA, serta pemasangan Automatic Transfer Switch (ATS),” papar Agung yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia PLN Proliga Malang 2025.

Kapasitas listrik di GOR Ken Arok sebesar 105 KVA. “Kami naikkan backupnya menjadi 250 KVA. Dengan upaya ini mampu mencukupi dan mendukung keandalan dari sisi lighting maupun sound,” imbuhnya.

General Manager PLN UID Jawa Timur, Ahmad Mustaqir memaparkan dengan kecukupan daya mampu sistem kelistrikan, PLN siap mendukung berbagai gelaran yang mendongkrak pertumbuhan ekonomi Jawa Timur. Tercatat daya mampu kelistrikan saat ini sebesar 9.672 MW dengan cadangan daya sebesar 2.474 MW.

Suluh Berita

Segala berita yang dapat memberikan anda informasi terkini.

Explore Topics

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Agus Sahat bumn Danantara Indonesia DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Jawa Timur Jepang Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo Kejagung RI Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Kodam V Brawijaya KPK Lifestyle Mabes Polri Mayjen TNI Rudi Saladin Mayjen TNI Rudy Saladin Mia Amiati Music OJK Pangdam V Brawijaya Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin Pemkot Surabaya Pilkada 2024 Polda Jatim Polres Pelabuhan Tanjung Perak PTPN Group PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X Technology tembakau TNI AD Travel unair Video

Useful Links

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Agus Sahat bumn Danantara Indonesia DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Jawa Timur Jepang Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo Kejagung RI Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Kodam V Brawijaya KPK Lifestyle Mabes Polri Mayjen TNI Rudi Saladin Mayjen TNI Rudy Saladin Mia Amiati Music OJK Pangdam V Brawijaya Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin Pemkot Surabaya Pilkada 2024 Polda Jatim Polres Pelabuhan Tanjung Perak PTPN Group PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X Technology tembakau TNI AD Travel unair Video

©2026 Suluhberita.com | Design: Newspaperly WordPress Theme