Skip to content

Suluhberita.com

Mencerahkan Kehidupan Bangsa

Menu
  • Home
  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik
Menu

PTPN X Kebun Tembakau Klaten Gelar Tanam Perdana Tembakau TBN MTT 2023/2024

Posted on 20/06/2023

Kebun Tembakau Klaten pada Musim Tanam Tembakau Tahun 2023 / 2024 memiliki amanah oleh Direksi PTPN X untuk melakukan proses tanam tembakau di lahan seluas 25 Ha bertempat di lokasi TBN ll penataran/ kemandoran Sukorejo 3 di desa Sukorejo kecamatan Wedi Kabupaten Klaten.

Varietas yang ditanam adalah Tembakau TBN ( Tembakau Bawah Naungan ) H382 meningkat dari tahun sebelunya.

Hadir dalam acara perwakilan Kantor Pusat PTPN X Kabag Operasional Febri Marpaung , Kabag SDM Erna Anastasia, tokoh Agama , kepala desa serta Asmen kebun Tembakau dan IKBI.

Dalam Sambutannya General Manager Kebun Tembakau Dwi Aprilla Sandi SP menyampaikan, ” Dengan semakin luas lahan
tanam Kebun Klaten harapannya bisa memberikan manfaat bagi masyarakat disekitar
wilayah kerja dengan membuka lebar lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar. Hasil
produksi Kebun Klaten diharapkan mampu memenuhi kebutuhan pasar baik di Amerika
maupun pasar di Eropa yang tiap tahunnya kebutuhan pasar selalu meningkat.
Kebun Tembakau Klaten Musim Tanam Tahun 2023/2024 memiliki target produksi
17.000 Kg/ Ha daun basah atau 1.700 Kg / Ha daun kering, dengan kualitas Top grade (NW)
476 Kg / Ha dan keutuhan daun 85% dari produksi total ” paparnya.

Sementara Suryono Kepala desa Sukorejo menyampaikan,
” Pemerintah desa sangat mendukung adanya penanaman tembakau di desa ini karena selama ini tidak berhasil ditanami padi sehingga sangat berterimakasih kepada PTPN dengan harapan mendapatkan hasil yang lebih baik dan menciptakan lapangan kerja bagi warga ” tuturnya.

Tanam perdana Kebun Tembakau Klaten Musim
Tanam Tahun 2023/2024 dilaksanakan pada tanggal 18 /6/2023 dan akan
dilakukan Panen Perdana pada tanggal 26 juli 2023. Dimana umur tanaman tembakau saat
panen awal yaitu 38 Hari Setelah Tanam (HST).
Tanam Perdana Tembakau TBN Musim Tanam Tahun 2023/2024. Areal yang ditanami tembakau TBN seluas 25,037
Ha yang terbagi dalam 8 Kemandoran/Penataran .

Leave a Reply Cancel reply

You must be logged in to post a comment.

Suluh Berita

Segala berita yang dapat memberikan anda informasi terkini.

Explore Topics

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Asian Games Asian Games 2022 asian games 2022 China asian games 2022 hangzhou bumn Cerutu DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Holding Perkebunan ITS Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Lifestyle Mabes Polri menko airlangga menko perekonomian Menpora Mia Amiati Music OJK Pemkot Surabaya perkebunan Pilkada 2024 Polda Jatim PTPN PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X tebu Technology tembakau Travel UMKM unair Video

Useful Links

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Asian Games Asian Games 2022 asian games 2022 China asian games 2022 hangzhou bumn Cerutu DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Holding Perkebunan ITS Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Lifestyle Mabes Polri menko airlangga menko perekonomian Menpora Mia Amiati Music OJK Pemkot Surabaya perkebunan Pilkada 2024 Polda Jatim PTPN PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X tebu Technology tembakau Travel UMKM unair Video

©2025 Suluhberita.com | Design: Newspaperly WordPress Theme