Skip to content

Suluhberita.com

Mencerahkan Kehidupan Bangsa

Menu
  • Home
  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik
Menu

Indonesia dan Kenya Tandatangani Perjanjian Bilateral Strategis Terkait Pengembangan Energi

Posted on 26/09/2023

Jakarta, September 2023 – Para delegasi Kenya yang dipimpin Menteri (Sekretaris Kabinet) Energi dan Petroleum Kenya Davis Chirchir melakukan kunjungan kerja ke Indonesia pada 12-13 September 2023. Kunjungan ini dilakukan untuk membahas tindak lanjut kunjungan Presiden RI ke Kenya pada tanggal 21 Agustus 2023 dan implementasi MoU G-to-G (government to government) kedua negara di sektor energi.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan menerima kunjungan delegasi Kenya didampingi oleh perwakilan Kementerian Luar Negeri, Kementerian ESDM dan Pertamina. Dalam sambutannya, Menko Marves Luhut menyampaikan apresiasi kepada Menteri Energi dan Petroleum Kenya dan Menteri ESDM atas progres implementasi MoU G-to-G dan meminta agar investasi Indonesia di Kenya dapat segera direalisasikan.

“Indonesia akan melakukan investasi dan menjadikan Kenya sebagai energy-hub di Kawasan Afrika Timur, khususnya untuk Uganda dan Sudan Selatan,” tutur Menko Luhut.

Menurut Menko Marves Luhut, Kenya menawarkan beberapa blok migas yang akan dikembangkan dan pembangunan kilang minyak di Kenya. 

Para Delegasi Kenya sangat antusias untuk bekerjasama dengan Indonesia termasuk rencana investasi di Kenya. Menteri Energi dan Petroleum Kenya Davis Chirchir berharap MoU G-to-G tersebut dapat segera diimplementasikan melalui kerja sama antar BUMN kedua negara.

“Hari ini saya bersama Menteri ESDM sepakat meningkatkan kerja sama antara Pertamina dengan BUMN Kenya dalam mengembangkan potensi geothermal serta upstream hingga downstream minyak dan gas,” ujar Menteri  Energi dan Petroleum Kenya, Davis Chirchir di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia.  

Pada kesempatan ini Pertamina selaku BUMN Indonesia telah membangun kerja sama dengan Geothermal Development Company (GDC) dan Kenya Pipeline Company Limited. Dalam kunjungan ini Pertamina Geothermal Energy menandatangani non-disclosure agreement (NDA) dengan Geothermal Development Company (GDC)  yang disaksikan langsung oleh Menko Marves Luhut dan Menteri Energi dan Petroleum Kenya Davis Chirchir.

Menko Marves Luhut akan terus memastikan berbagai perjanjian sektor energi agar segera dilaksanakan dan mendorong Pertamina untuk segera menandatangani perjanjian eksplorasi kilang minyak di blok Turkana Kenya tahun ini

Leave a Reply Cancel reply

You must be logged in to post a comment.

Suluh Berita

Segala berita yang dapat memberikan anda informasi terkini.

Explore Topics

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Agus Sahat bumn Danantara Indonesia DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Jawa Timur Jepang Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo Kejagung RI Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Kodam V Brawijaya KPK Lifestyle Mabes Polri Mayjen TNI Rudi Saladin Mayjen TNI Rudy Saladin Mia Amiati Music OJK Pangdam V Brawijaya Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin Pemkot Surabaya Pilkada 2024 Polda Jatim Polres Pelabuhan Tanjung Perak PTPN Group PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X Technology tembakau TNI AD Travel unair Video

Useful Links

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Agus Sahat bumn Danantara Indonesia DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Jawa Timur Jepang Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo Kejagung RI Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Kodam V Brawijaya KPK Lifestyle Mabes Polri Mayjen TNI Rudi Saladin Mayjen TNI Rudy Saladin Mia Amiati Music OJK Pangdam V Brawijaya Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin Pemkot Surabaya Pilkada 2024 Polda Jatim Polres Pelabuhan Tanjung Perak PTPN Group PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X Technology tembakau TNI AD Travel unair Video

©2026 Suluhberita.com | Design: Newspaperly WordPress Theme