Skip to content

Suluhberita.com

Mencerahkan Kehidupan Bangsa

Menu
  • Home
  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik
Menu

Asyiknya Berwisata Petik Melon Golden Kinanti di Desa Sumbergedang Pandaan

Posted on 22/01/2026

PASURUAN, 22 Januari 2026 –  Berwisata tentu saja menjadi aktifitas menyenangkan agar otak bisa segar kembali. Pilihan wisata nya pun sangat beragam, sesuai keinginan. Nah, bagi para pecinta buah-buahan, wisata petik buah melon langsung dari kebunnya bisa menjadi salah satu pilihan menarik.

Tanpa keluar dari Kabupaten Pasuruan, cukup ke Taman ADN Firdaus di Desa Sumbergedang, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan. 

Di sini, para pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan ribuan pohon buah melon jenis Golden Kinanti yang dibudidayakan di dalam green house berukuran 50 X11 meter dan menampung sekitar 1.260 tanaman. 

Kepala Desa Sumbergedang, Niam Sovie mengatakan budidaya melon golden kinanti dilakukan dengan menerapkan teknologi komputerisasi yang memungkinkan pengelolaan tanaman dilakukan secara presisi. 

“Jadi kebutuhan nutrisi dan pengairan dapat dikontrol melalui ponsel, sehingga risiko kesalahan perawatan dapat diminimalkan, dan panen bisa dilakukan pas timingnya,” kata Niam, Rabu (21/1/2026).

Untuk memaksimalkan cara budidayanya, Pemdes menurut Niam membekali segenap sumberdaya pengelola desa dengan sederet pelatihan. Mulai dari budidaya tanaman melon secara Hidroponik dengan sistem Smart Farming sampai model pelayanan wisata yang humanis,” imbuhnya. 

Lebih lanjut Niam menambahkan bahwasanya seluruh tanaman melon ditanam di lahan kas desa strategis seluas enam hektare. Pemanfaatan lahan ini menjadi strategi kunci pemerintah desa bekerja sama dengan UMM untuk mendorong kemandirian ekonomi masyarakat melalui sektor pertanian bernilai tambah yang terintegrasi.

“Ada banyak teman-teman mahasiswa UMM yang membantu kami sekaligus memberikan banyak manfaat bagaimana kami bisa membudidayakan melon kinanti sampai berhasil,” akunya. 

Soal rasa, Niam menegaskan jika dibanding melon biasa, melon golden kinanti ini memiliki rasa yang lebih segar, manis dan tekstur yang renyah. Maka tak heran, harga jual melon ini lumayan tinggi di pasaran.

“Melon golden kinanti ini menarik dan lebih mudah jualnya, karena per kg bisa sampai 25-30 ribu,” tegasnya. 

Sementara itu, Camat Pandaan, Timbul Wijoyo berharap Desa Sumbergedang akan terus berkembang menjadi desa yang mandiri dan sejahtera.

“Besar harapan masyarakat, Desa Sumbergedang akan menjadi desa mandiri dan sejahtera serta pusat agrowisata produktif yang memberikan banyak manfaat bagi siapa saja yang datang ke sana. kami tunggu kedatangannya,” harapnya.

Suluh Berita

Segala berita yang dapat memberikan anda informasi terkini.

Explore Topics

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Agus Sahat bumn Danantara Indonesia DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Jawa Timur Jepang Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo Kejagung RI Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Kodam V Brawijaya KPK Lifestyle Mabes Polri Mayjen TNI Rudi Saladin Mayjen TNI Rudy Saladin Mia Amiati Music OJK Pangdam V Brawijaya Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin Pemkot Surabaya Pilkada 2024 Polda Jatim Polres Pelabuhan Tanjung Perak PTPN Group PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X Technology tembakau TNI AD Travel unair Video

Useful Links

  • Berita
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Politik

Tag Clouds

Agoes S. Prasetyo Agus Sahat bumn Danantara Indonesia DPR DPR RI Dr. Kuntadi Health Jawa Timur Jepang Kajati Jawa Timur Kajati Maluku KaktusBerita Kapolda Jatim Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo Kejagung RI Kejaksaan Kejati Jawa Timur Kejati Maluku kemendag Kodam V Brawijaya KPK Lifestyle Mabes Polri Mayjen TNI Rudi Saladin Mayjen TNI Rudy Saladin Mia Amiati Music OJK Pangdam V Brawijaya Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin Pemkot Surabaya Pilkada 2024 Polda Jatim Polres Pelabuhan Tanjung Perak PTPN Group PTPN I PTPN I regional 4 PTPN X Technology tembakau TNI AD Travel unair Video

©2026 Suluhberita.com | Design: Newspaperly WordPress Theme